A. MEMBUAT CROSSOVER CABLE
Alat dan Bahan:
- Kabel UTP
- RJ45 2 buah
- Penjepit (Crimping Tool)
- Cutter Optional
- Cable Tester
- Buka kulit di kedua ujung kabel sepanjang kira2 1,5 cm dengan menggunakan cutter sampai terlihat 8 kawat berwarna.
- Susun kawat-kawat warna tersebut seperti gambar dibawah ini
- Setelah tersusun warnanya, rapikan ujung-ujung kawat (potong) agar rata satu sama lain.
- Masukan kedua ujung kabel yang telah disusun kawat-kawatnya ke dalam RJ45, lalu jepit oleh crimping tool, usahakan tidak ada kawat-kawat yang menyembul keluar dari RJ45.
- Setelah selesai test dengan cable tester, maka lampu-lampu dalam cable tester akan menyala sesuai urutan kawat yang ada.
B. MENGHUBUNGKAN DUA KOMPUTER MENGGUNAKAN KABEL
- Masukkan kabel yang telah dibuat pada bagian A ke port yang telah tersedia di masing-masing komputer.
- Set IP Address dengan IP Address kelas dengan host ID berbeda pada tiap komputer pada bagian Local Area Connection Properties.
- Cek pada settingan firewall di dalam komputer. Ubah posisinya pada status OFF agar komputer dapat terkoneksi.
- Untuk mengecek apakah komputer sudah terkoneksi dengan baik maka pada fasilitas run ketikkan "ping
ip tujuan". - Jika sudah terkoneksi dengan baik maka akan muncul tulisan "reply from 192.168.0......" yang terus menerus.
C. MELAKUKAN SHARE DATA/FOLDER
- Masuk pada bagian explorer di komputer yang akan me-share folder.
- Pilih salah satu folder pada hard disk yang tersedia yang akan di share, lalu klik kanan pada folder tersebut dan pilih sharing and security.
- Enabled-kan sharing folder di komputer dengan memilih just enable share pada option-nya.
- Ceklis pada bagian share this folder on the network.
- Jika menginginkan komputer lain dapat mengubah data, ceklis pada allow network users to change my files, lalu klik OK.
- Folder yang dipilih telah tershare ke jaringan.
D. MELIHAT DATA YANG TELAH DI-SHARE
- Masuk ke bagian explorer dalam komputer.
- Masuk ke bagian my network places.
- Lalu akan terlihat folder-folder yang telah dishare oleh komputer-komputer dalam suatu jarigan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar